Wednesday 17 October 2012

CARA MEMBUAT VIRTUAL PRIVATE NETWORK (VPN) PADA WINDOWS 7

VPN adalah suatu jaringan yang menghubungkan Anda ke jaringan lainnya secara privasi. Vpn sendiri banyak di gunakan oleh perusahaan-perusahaan atau lembaga-lembaga pendidikan untuk terhubung satu sama lain melalui Internet.

PC yang akan di buat menjadi VPN server haruslah terkoneksi ke Internet dan memiliki IP Public, sebab inilah nantinya yang akan di gunakan sebagai pintu masuk atau gateway.
Langkah-langkahnya adalah sebagai  berikut:
  1. Klik menu Start > Control Panel.Cara Membuat VPN Server Sendiri Di Windows 7 Image
  2. Lalu pada jendela control panel, pilih  Network and internet.Cara Membuat VPN Server Sendiri Di Windows 7 Image
  3. Klik menu Network and Sharing Center.Cara Membuat VPN Server Sendiri Di Windows 7 Image
  4. Kemudian klik menu Change adapter settings.Cara Membuat VPN Server Sendiri Di Windows 7 Image
  5. Kemudian pada langkah selanjutnya, klik menu File > New Incoming Connections.Cara Membuat VPN Server Sendiri Di Windows 7 Image
  6. Kemudian di jendela halaman Who may connect to this computer?  Beri tanda centang pada pengguna yang boleh melakukan koneksi VPN pada computer Anda. Setelah itu, klik tombol Next.
  7. Pada halaman Who Will people Connect? Berikan tanda centang pada pilihan Through the internet.Cara Membuat VPN Server Sendiri Di Windows 7 Image
  8. Kemudian pada halaman berikutnya biarkan saja default,  lalu klik tombol Allow Access.Cara Membuat VPN Server Sendiri Di Windows 7 Image
  9. Jika proses sudah siap, halaman terakhir akan menampilkan nama computer dari VPN Server yang telah Anda buat. Kemudian klik tombol Close.
  10. Jika proses berhasil maka pada halaman Network connection akan muncul item baru bernama Incoming Connection.Cara Membuat VPN Server Sendiri Di Windows 7 Image
Jika belum menemukan koneksi baru, klik refresh berulang kali untuk memunculkannya. Perlu di ingat sekali lagi bahwa Anda harus terhubung ke Internet untuk membuat VPN server. Anda bisa membuat nya dari koneksi modem flash, namun pada koneksi broadband, bagi yang terhubung melalui VPN Anda, maka biayanya pun akan cukup besar dan memakan banyak bandwith. Pemakaian kuota adalah pemborosan, lebih baik memakai paket unlimited untuk menghemat.


Monday 15 October 2012

BAGAIMANA CARA SHARING PRINTER DENGAN JARINGAN LAN

Salah satu tujuan sharing printer lewat jaringan atau LAN ini adalah agar kita bisa menggunakan satu printer bersama-sama sehingga lebih ekonomis dan lebih mudah. Berikut tutorial singkat cara sharing printer lewat jaringan.

Misalkan printer sudah terinstal di salah satu komputer dengan nama komputer "Epson LQ2180".


  1. Pastikan Komputer yang akan di share printernya telah terhubung dengan jaringan LAN dan komputer yang akan memakai printer yang telah di sharing tersebut..
  2. Pastikan firewall windows telah off atau masukan service File and Printer Sharing telah masuk (dicentang) pada Exception Windows FIrewall.
  3. Buka jendela Printer and Faxes dari start menu atau control panel  (pada win Xp) atau buka Devices and Printers dari Start Menu (pada Win 7).
  4. Klik kanan pada printer yang akan dishare, klik Properties atau langsung klik Sharing.Dalam contoh dibawah saya akan share printer Epson LQ2180 
  5. Klik tab Sharing, pilih Share this printer, masukan nama untuk printer sharing tersebut. Setelah selesai klik OK.
  6. Langkah selanjutnya adalah mensetting atau add printer tersebut di komputer yang lain.
    1. Klik Start - Run, ketik: \\[nama_komputer atau ip adddress komputer yang terinstal printer sharing]. Dalam contoh ini misalnya: \\192.168.1.2
    2. Masukan username dan password Administrator komputer yang printerny telha di sharing, apabila diperlukan.
    3. Akan muncul jendela Folder dan Printer sharing pada komputer \\192.168.1.2, kemudian double klik pada printer sharing Epson LQ-2180.
  1. selanjutnya coba test print :-)

Thursday 4 October 2012

Bagaimana Hukum Tarik -Menarik ?? :)

Ini lah sedikit tentang hukum tarik menarik....


“Kita hidup di sebuah Semesta yang memiliki hukum-hukum, sama seperti adanya hukum gravitasi. Jika Anda jatuh dari sebuah gedung, tidak menjadi soal apakah Anda orang baik atau jahat, Anda akan tetap menumbuk tanah.”
-Michael Bernard Beckwith-



“Kebanyakan dari kita menarik sesuatu karena kelalaian. Kita hanya berpikir bahwa kita tidak memiliki kendali atasnya. Padahal pikiran dan perasaan kita berada dalam suatu tindakan rutin terus-menerus. Jadi, segala sesuatunya didatangkan pada kita karena kelalaian.”
-Bob Doyle-



“Perasaan-perasaan kita adalah suatu mekanisme umpan balik bagi kita mengenai apakah kita sedang berada di jalan yang benar atau tidak, apakah kita sedang berada di dalam jalur atau di luar jalur.”
-Jack Canfield-



“Pikiran dan perasaan Anda menciptakan hidup Anda. Akan selalu begitu. Dijamin!”
-Lisa Nichols”



“Sangatlah penting bahwa Anda merasa baik karena perasaan baik inilah yang terkirim ke luar sebagai sebuah sinyal ke Alam Semesta dan mulai menarik lebih banyak hal baik kepada Anda. Jadi, semakin Anda bisa merasa baik, semakin banyak Anda menarik hal-hal yang membantu Anda merasa baik, dan mampu membawa Anda semakin tinggi dan tinggi.”
-Dr. Joe Vitale-



“Ketika Anda merasa murung, tahukah Anda bahwa Anda dapat mengubahnya dalam seketika? Pasang musik yang indah, atau mulai menyanyi—ini akan mengubah emosi Anda. Atau pikirkan sesuatu yang indah. Pikirkan seorang bayi atau seseorang yang sungguh-sungguh Anda cintai, dan tinggallah di situ. Sungguh-sungguh pertahankan pikiran itu di benak Anda. Halangi semua pikiran lain kecuali pikiran itu. Saya jamin Anda akan mulai merasa baik.”
- Bob Proctor-



“Sekali Anda mulai mengerti dan sungguh-sungguh menguasai pikiran dan perasaan Anda, saat itulah Anda melihat bagaimana Anda menciptakan realitas Anda sendiri. Di situlah letak kebebasan Anda, di situlah letak semua daya Anda.”
-Marchi Shimoff-
“Hidup sungguh luar biasa, seharusnya memang begitu, dan akan seperti itu ketika Anda mulai menggunakan Rahasia.”
- Bob Proctor-

Monday 1 October 2012

Sedikit Tentang Apa Itu Blue Screen ^ - ^

Bagi seorang Tehknisi komputer, Blue Screen bukanlah hal yang asing.,nah apa itu Blue Screen? Apa yang menyebabkan terjadinya Blue Screen?  Bagaimana Mengatasinya?


Blue Screen merupakan salah satu pesan error dari sistem operasi, baik itu mulai dari win-98 s/d win7..hampir pada setiap blue screen menampilkan error kodenya masing-masing..dengan demikian kita dapat lebih mudah untuk menganalisa troubleshot yang terjadi, sehingga dengan mudah kita dapat menaganinya . :)

Berdasarkan Pengalaman saya ada Beberapa hal yang dapat mengakibatkan blue screen diataranya:
1. yang paling sering adalah karna kesalahan setting BIOS yaitu pada pengaturan HDD..
2. dapat juga disebabkan software yang tidak compatible
3. kerusakan pada hardware computer anda, diantarany kerusakan memory card, hdd dll..

cara mengatasi blue screen adalah dengan menagani sesuai dengan error code yang diberikan windows saat blue screen ..dan mencari tahu arti dari error code tersebut.. :)